7 Tips Mudah untuk Menghemat Energi Listrik di Rumah

yudith prawitasari – homify yudith prawitasari – homify
homify Escritórios modernos
Loading admin actions …

Sudah merasa super hemat menggunakan piranti di rumah terutama piranti elektronik di rumah, namun tagihan listrik tetap saja membengkak? Hari ini kami memberikan jawaban atas misteri yang anda pertanyakan selama ini! 

Kami telah melakukan penelitian menyeluruh dari berbagai sumber terpercaya untuk mencari tahu, apa saja hal yang membuat tagihan listrik melambung tinggi. Hari ini kami ulas lengkap semuanya, dari berbagai aspek dan ruangan di rumah, satu persatu rahasia hemat homify akan kami bagikan pada anda dalam buku ide satu ini.

1. Buka jendela setiap hari

Punya AC di rumah? Membuka sedikit jendela untuk ventilasi setiap hari tentu membantu, tapi membuka jendela lebar-lebar untuk menghindari anda membuang energi. Membuka jendela sepenuhnya dalam jangka waktu lebih pendek menghemat energi karena benda lain yang menyala di dalam rumah tidak sia-sia energinya, seperti kipas angin atau pemanas. Setelah dibuka lebar beberapa menit, jendela dapat ditutup kembali rapat.

2. Kompor gas

Percaya tidak percaya, kompor gas dipercaya sebagai piranti memasak yang paling efisien dalam memanfaatkan energi. Tips yang anda bisa lakukan untuk lebih menghemat energi yang digunakan untuk memasak, misalnya gunakan panci dengan benar, pastikan panci benar-benar tertutup. Dengan demikian, suhu di dalam panci tetap panas dan proses memasak pun efisien.

4. Memilih TV

Saat anda membeli TV, tiap unit tentu memiliki keterangan berapa daya yang dibutuhkan, tergantung dari jenis TV, besarnya layar, dst. Namun sebetulnya TV LCD yang didukung dengan penerangan belakang layar LED menggunakan hanya 2/3 tenaga yang dibutuhkan TV LCD biasa. 

5. Penggunaan komputer

Ternyata notebook dan tablet jauh lebih hemat energi daripada PC/komputer desktop, terutama karena layar datar desktop memakan cukup banyak energi. Dengan menggunakan notebook anda dapat menghemat tenaga hingga 70%, maka saat akan membeli komputer, anda dapat mempertimbangkan apakah anda benar-benar akan memerlukan semua fitur desktop ataukah anda cukup hanya menggunakan notebook/laptop saja. Selain itu, apapun komputer pilihan anda, sebaiknya dimatikan sepenuhnya saat tidak digunakan. 

6. Penggunaan mesin cuci

Baik mesin cuci hanya berisi sepotong baju atau penuh, energi yang digunakan tetap sama. Karena itu anda akan banyak menghemat listrik jika anda hanya mencuci pakaian saat mesin cuci sudah benar-benar penuh. 

7. Saat mengosongkan kulkas

Ini dia yang banyak orang tidak tahu: kulkas punya temperatur standar yang cukup untuk membuat bahan makanan anda tahan lama. Untuk bagian dalam, yaitu 7° C untuk bagian pendingin dan -18° untuk freezer

Saat membersihkan kulkas, pastikan bahan makanan diatur agar tidak basi saat menunggu es di dalam freezer mencair. Di negara yang hangat seperti Indonesia, sebaiknya bersihkan freezer saat es sudah setebal kurang lebih 1 cm agar anda tidak perlu membuang bahan makanan hanya karena membersihkan kulkas.

Precisa de ajuda para projetar a sua casa?
Entre em contato!

Destaques da nossa revista